Return to site

Webinar ICSA Soroti Peran Corporate Secretary dalam Inisiatif Iklim dan Keberlanjutan Perusahaan

· events
broken image

Senin, 5 Mei 2025 - Indonesia Corporate Secretary Association (ICSA) mengadakan webinar "Advancing Corporate Environmental Initiatives through Natural Climate Solutions" Jumat, (25/4). Webinar ini dihadiri lebih dari 60 peserta dan mengundang Environmental, Social, and Governance (ESG) Manager CarbonEthics Divine Ifransca Wijaya.

Pada webinar ini membahas secara mendalam bagaimana perusahaan dapat mengadopsi pendekatan Natural Climate Solutions (NCS) sebagai bagian dari strategi keberlanjutan mereka. Divine menyoroti bahwa solusi berbasis alam, seperti restorasi hutan, konservasi ekosistem pesisir, dan praktik pertanian regeneratif, bukan hanya memberikan manfaat ekologis, tetapi juga menjadi bagian dari upaya penurunan emisi karbon secara global.

Dalam konteks tata kelola perusahaan, Divine menekankan pentingnya peran Corporate Secretary dalam mendorong penerapan prinsip-prinsip ESG. Corporate Secretary menjadi penghubung strategis antara manajemen, dewan komisaris, dan para pemangku kepentingan, sehingga mereka memainkan peran kunci dalam memastikan transparansi, akuntabilitas, serta pelaporan keberlanjutan yang kredibel dan sesuai regulasi.

Webinar ini menjadi bagian dari upaya berkelanjutan ICSA untuk memperkuat kapasitas praktisi governance dalam menjawab isu-isu strategis dan global, terutama terkait dengan keberlanjutan dan perubahan iklim.

broken image